Cara Menanam Cabe dalam Karung di Halaman Rumah - Manisnya Dunia - Dunia ini memang manis - Salah satu manisnya dunia ini bisa kita dapatkan dari Menanam Cabe dalam Karung di Halaman Rumah. Cabe memang pedas rasanya, namun dibalik rasa pedasnya tersimpan rasa manis jika kita bisa merasakannya.
Dengan menanm cabe sebagai tanaman warung hidup di halaman rumah, kita akan bisa menikmati manisnya cabe dari hasilnya.
Berikut ini Cara Menanam Cabe dalam Karung di Halaman Rumah secara mudah dan murah:
- Persiapkan media tanam berupa tanah pekarangan dan pupuk kandang.
- Persiapkan karung bekas sebagai tempat media tanam.
- Persiapkan biji cabe untuk disemaikan. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, sebaiknya biji cabe kita beli yang bagus yang biasanya telah dikemas dengan rapih. Atau kita bisa mengambil biji cabe sendiri langsung dari tanaman. Pilih biji cabe yang benar-benar masak di pohon dari pohon yang sehat.
- Masukkan media tanam ke dalam karung bekas.
- Semaikan biji cabe dan tunggu hingga berdaun lebih dari 5 helai.
- Pindahkan benih ke dalam karung yang telah kita persiapkan.
- Selanjutnya kita tinggal merawat dengan menyiraminya agar tumbuh subur dan memberikan buah yang lebat.
Untuk mendapatkan media tanam yang subur, kita gunakan perbandingan 1:1, yaitu satu ember tanah kita campur dengan 1 ember pupuk kandang.
Untuk menjaga kesuburan media tanam, setiap 2 minggu seklai kita tambahkan pupuk kandang sekitar 5 cm.
Tulisan ini hanya sekedar berbagi pengalaman seperti yang kami lakukan dengan halaamn rumah kami. Semoga bermanfaat dan dapat merasakan manisnya dunia dari menanam cabe yang rasanya pedas.
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment
Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar